Taman Minimalis Modern Modern: Ciptakan Suasana Elegan dan Modern dalam Rumah

Avatar

By Metland Cikarang

Desain Taman Rumah Minimalis Modern Terbaru

Menjalani rutinitas kehidupan yang dipenuhi hiruk pikuk terkadang begitu menjengkelkan. Rasa lelah setelah pulang bekerja ditambah macetnya jalanan kota terkadang membuat kita menjadi stress. 

Stress relief menjadi kebutuhan yang begitu penting agar kondisi pikiran dan mental kita tetap prima. Adanya taman yang bersih dan sederhana dapat menjadi opsi tempat yang sempurna untuk bersantai dan merelease segala stress yang dirasakan. 

Taman minimallis modern adalah salah satu konsep desain taman yang popular saat ini, dengan fokus penekanan pada kesederhanaan, kebersihan, dan keindahan yang seba minimalis. 

Ide taman minimalis menekankan pada penggunaan ruang yang efisien, garis-garis yang selaras, dan pemilihan tanaman yang tapat. Desain tanaman yang bersih dan sederhana memberikan tampilan yang modern dan terorganisir, sehingga memunculkan kesan sebagai taman modern yang elegan. 

Keunggulan Taman Minimalis Modern

Desain taman minimalis modern tentunya memiliki keindahan yang unik. Desain yang sederhana memberikan kesan lapang dan teratur, yang mampu menciptakan suasana nyaman dan menyenangkan. Bentuk dan pola yang dipilih secara hati-hati menciptakan tampilan yang harmonis. Penggunaan elemen-elemen yang simpel dapat menyatu dengan gaya arsitektur rumah.

Kepraktisan juga menjadi keunggulan utama dari taman minimalis modern. Arsitektur taman minimalis memungkinkan anda untuk memanfaatkan ruang yang terbatas dengan maksimal. Dengan penambahan elemen tertentu seperti batu alam, kayu, dan beton, taman sempurna menjadi area hidup outdoor yang stylish.

Tips Desain Taman Minimalis

Untuk menciptakan desain taman minimalis modern yang indah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, antara lain;

Pemilihan Lokasi yang Tepat

Unsur yang penting dalam pembuatan taman miniimalis adalah pemilihan tempat dalam rumah yang sesuai. Tata letak taman minimalis harus disesuaikan dengan bentuk dan ukuran taman dengan lahan yang dimiliki. Keindahan visual ditentukan dari pemilihan landscape ruang yang cocok. 

Pastikan juga skala rumah dipertimbangkan dengan baik agar taman terlihat seimbang dan tidak terlalu dominan. Pilihlah sudut ruangan dalam rumah yang mempunyai space yang cukup untuk membuat desain taman yang indah.

Pemilihan Jenis Tanaman yang Cocok

Piilhlah jenis tanaman yang cocok untuk desain yang kita buat. Pemilihan tanaman taman minimalis menjadi salah satu elemen kunci dalam menciptakan desain yang indah. Tanaman ini tidak hanya memberikan sentuhan hijau yang menyegarkan, tetapi juga memberikan kesan elegan dan modern.

Ada beberapa jenis tanaman yang bisa menjadi pertimbangan, yaitu :

Sansevieria (Lidah Mertua)

RAHASIA Tanaman Lidah Mertua, Kaya Manfaat hingga Bernilai Jual Tinggi di  Luar Negeri - Bangkapos.com

Tanaman dengan daun panjang dan tegak yang memiliki pola dan warna yang menarik. Tanaman ini sangat cocok diletakkan di sudut taman atau sebagai aksen dekoratif.

Aglaonema

7 Cara Merawat Tanaman Aglonema agar Tumbuh Subur

Tanaman dengan daun berwarna hijau tua hingga merah muda. Aglaonema memberikan kesan elegan dan menambah keindahan taman Anda. Aglonema merupakan salah satu tanaman tropis yang memiliki kelebihan untuk membantu Anda secara psikologis untuk menghilangkan rasa stress yang mengganggu.

Zamioculcas (Kuning Emas)

Zamioculcas zamiifolia (House Plant) | Van Meuwen

Tanaman dengan daun berwarna hijau tua dan mengkilap. Zamioculcas memiliki bentuk daun yang unik dan memberikan tampilan yang segar pada taman Anda.

Tanduk Rusa

Mengenal Keindahan Tanduk Rusa dan Cara Menanam Di Rumah

Tanduk rusa merupakan jenis tanaman yang masuk dalam rumpun jenis paku-pakuan. Tanaman ini tergolong sangat unik, karena memiliki 2 tipe daun dalam satu pohon. Tipe pertama adalah daun yang menempel dan berbentuk seperti perisai sebagai tempat menyimpan air. Sedangkan yang kedua adalah daun yang menjuntai ke bawah yang menyerupai tanduk rusa.

Calathea Velvet

Calathea 'jungle velvet' - Superbotânica

Tanaman dengan daun yang memiliki dua warna yang berbeda antara sisi atas dan bawahnya ini menjadi salah satu jenis tanaman hias yang digemari. Sisi atas daunnya berwarna hijau, sedangkan sisi bawahnya berwarna ungu.

Selain beberapa jenis tanaman populer di atas, masih banyak jenis-jenis tanaman lain yang memiliki jenis tampilan dan warna yang berbeda. Sesuaikan dengan desain taman dan gaya arsitektur rumah yang dimiliki.

Penambahan Aksesori Taman Minimalis

7 Desain Taman Kering Outdoor Minimalis - Blog ruparupa

Dekorasi taman minimalis dapat dilakukan dilakukan dengan menambahkan aksesori. Aksesori taman minimalis seperti bebatuan, patung, ataupun air mancur dapat memunculkan sentuhan yang elegan dan modern. 

Beberapa aksesori yang sering digunakan dalam desain taman minimalis modern antara lain;

  • Beton, penggunaan beton sebagai elemen dekoratif atau lantai dapat memberikan tampilan yang modern dan kuat secara visual.
  • Batu alam, penggunaan batu alam memberikan nuansa alami pada taman minimalis modern. Pilihlah batu dengan tekstur halus dan warna yang selaras dengan desain taman kita
  • Kayu, penggunaan kayu dapat menambah sentuhan hangat dan alami pada taman minimalis. Pastikan untuk memilih jenis kayu yang tahan terhadap cuaca dan perawatan yang mudah.

Pencahayaan yang Efektif

Tips Merancang Pencahayaan Taman | Rumah dan Gaya Hidup | Rumah.com

Pencahayaan taman minimalis menjadi elemen kunci dalam menentukan keindahan taman. Pencahayaan yang efektif sangat penting dalam menciptakan suasana yang elegan dan modern. Kesan estetis akan muncul ketika kita dapat mengatur pencahayaan dengan baik.

Gunakan lampu taman yang memberikan efek pencahayaan yang indah pada malam hari. Gunakan pula lampu-lampu kecil yang tersembunyi atau diletakkan di area yang strategis untuk memberikan sorotan pada elemen-elemen tertentu dalam taman, sepseri patung, kolam atau tanaman yang menarik. Pencahayaan yang baik akan menciptakan nuansa yang nyaman dan memikat saat malam hari.

Perawatan dan Pemeliharaan

Setelah desain taman minimalis selesai dibangun, jangan lupa untuk selalu melakukan perawatan agar taman tetap terlihat indah dan rapi. Pastikan untuk selalu merawat tanaman dengan menyiraminya secara teratur. Penuhi kebutuhan airnya sehingga tanaman tidak layu dan mati.

Selain itu, pastikan pula untuk selalu memangkas tanaman kita sehingga selalu terlihat rapi dan enak dipandang. Bersihkan area taman dari daun atau sampah lainnya yang dapat mengganggu keindahan visual taman.

Tamana minimalis modern dapat menjadi solusi untuk menghilangkan penat setelah seharian beraktivitas. Dengan mendesain secara tepat, taman minimalis dapat menciptakan suasana elegan dan modern di rumah. Dengan perawatan yang teratur, taman minimalis kita akan tetap indah dan selalu memberikan nuansa yang menyegarkan. 

Tinggalkan komentar